Brindonews.com
Beranda Daerah Dikbud Malut Sabet Penghargaan Terbaik Dua Pelaporan DAK Fisik

Dikbud Malut Sabet Penghargaan Terbaik Dua Pelaporan DAK Fisik

Kepala Seksi Kelembagaan dan Sarana Prasarana Dikbu Malut, Hasanudin Ali, saat menerima penghargaan dari Direktur Jenderal PAUD Dikdas dan Dikmen Kemendikbudristek RI, Jumeri.


TERNATE, BRN
– Dinas Pendidikan
dan Kebudayaan Provinsi Maluku Utara mendapat peringkat kedua dalam kategori Konsistensi
Pelaporan DAK Fisik 2019-2021. Penghargaan pelaporan terbaik atas kinerja tinggi
itu diterima usai Direktorat SMA Kemdikbudristek RI mengevaluasi 12
provinsi atas program transfer daerah tahun 2021.





Direktur Jenderal PAUD Dikdas dan
Dikmen Kemdikbudristek RI, Jumeri mengatakan, penilaian dan evaluasi terhadap program
transfer daerah tahun 2021 ini bertujuan mengetahui penyaluran atau realisasi anggaran
dalam menyelesaikan masalah daerah, terutama menyangkut penyediaan sarana fisik
berupa gedung dan peralatan sekolah.

Program transfer daerah dana BOS dan
DAK Fisik SMA yang dievaluasi, lanjut Jumeri, meliputi empat kategori. Yaitu konsistensi
dalam kinerja DAK fisik 2021, konsistensi capaian DAK fisik 2019-2021, konsistensi
pelaporan DAK fisik 2019-2021, dan konsistensi pelaporan dana BOS 2020-2021.

“Sebagai bentuk apresiasi, Direktorat
SMA memberikan penghargaan kepada provinsi yang menunjukkan kinerja tinggi
dalam pengelolaan BOS dan DAK fisik,” kata Jumeri saat membuka acara evaluasi program
transfer daerah BOS dan DAK fisik SMA Tahun 2021 di Bandung, Jawa Barat, Senin 18
Oktober.





 

Empat kategori penilaian dan evaluasi pengelolaan BOS dan DAK fisik. Masing-masing kategori dinilai sesuai pelaporan tiap-tiap pengelola anggaran. (Grafis: brindonews.com)

Kepala Seksi Kelembagaan dan Sarana
Prasarana SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Maluku Utara, Hasanudin Ali
mengaku, prestasi pelaporan dana alokasi khusus atau DAK ini baru kali pertama
diraih semenjak sekolah menengah atas dialihkan ke pemerintah provinsi.





“Maluku Utara di posisi kedua dibawah
Sumatra Selatan. Ini merupakan awal baik bagi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
Provinsi Maluku Utara dalam berbenah dan menggenjot kinerja untuk perbaikan
serta mencapai prestasi yang lebih baik lagi,” kata Hasanudin.

Hasanudin
mengatakan, penghargaan ini seharusnya diterima oleh Kepala Dinas Pendidikan
dan Kebudayaan Maluku Utara, Imam Makhdy Hassan.

“Namun karena pak
kadis fokus untuk menyukseskan pengelaran STQ Nasional XXVI di Sofifi, saya
kemudian ditugaskan mengikuti kegiatan Evaluasi Program Transfer Daerah Tahun
2021 di Jawa Barat,” ucapnya. (red)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan