Brindonews.com






Beranda Kabar Faifiye 19 Kelompok Nelayan di Halmahera Timur Terima Armada Tangkap

19 Kelompok Nelayan di Halmahera Timur Terima Armada Tangkap

Bupati Ubaid Yakub saat menyerahkan bantuan fiber kepada nelayan.

HALTIM, BRN – Sebanyak 19 kelompok nelayan di Kabupaten Halmahera Timur menerima fiber dari pemerintah setempat.

Bantuan armada tangkap untuk keperluan melaut tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub.





Bupati Ubaid Yakub menyatakan, penyerahan bantuan armada tangkap berkapasitas 2 GT (Gross Tonnago) tersebut diserahkan kepada 19 penerima kelompok nelayan di tujuh kecamatan.

“Jadi so tarada alasan lagi di Halmahera Timur kekurangan kerupuk tenggiri, kerupuk cumi bahkan terjadi kelangkaan stok ikan,” katanya pasca menyerahkan bantuan kepada nelayan Selasa, 12 Desember.

Ubaid menyebut, pada 2021 lalu, Pemerintah Kabupaten Halmahera Timur telah menyerahkan 10 lebih bantuan armada tangkap. Pemerintah kembali menyalurkan 10 armada pada 2022, dan 19 armada tangkap pada 2023.





“Artinya bantun armada tangkap dari tahun ke tahun semakin meningkat tapi kalau masih terjadi kelangkaan stok ikan di Halmahera Timur sangat tidak mungkin,” katanya.

Dinas Kelautan dan Perikanan, lanjut Ubaid, agar cermat dan serius menata data tiap-tiap calon penerima bantuan. Ini agar memastikan tidak terjadi kesalahan saat menyalurkan bantuan dimaksud.

“Baik itu bantuan alat tangkap ataupun thermoking dan bantuan pengolahan hasil tangkap untuk dijadikan kerupuk,” harapnya.





19 kelompok penerima bantuan armada tangkap ikan berasal dari Kecamatan Maba Utara 4 Unit, Maba Selatan 4 Unit, Maba Tengah 2 Unit, Kecamatan Maba 2 Unit, Kota Maba 1 Unit, Wasile Selatan 2 Unit dan Wasile Utara 2 Unit.

Selain bantuan armada tangkap ikan, bantuan lain yang diserahkan adalah satu unit thermoking (pobil pendingin) kepada KUB Buma Mandiri Kota Maba. Bantuan ini, kata Ubdaid, bersumber dari APBN tahun 2023. **





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan