Pemkab Halmahera Timur dan Unkhair Ternate Resmi Teken Kerjasama

![]() |
Penandatanganan Mou antara Pemerintah Kabupaten Halmahera Timur dan Unkhair Ternate. |
TERNATE, BRN – Pemerintah
Kabupaten atau Pemkab Halmahera Timur dan Universitas Khairun
atau Unkhair Ternate resmi menjalin kerjasama. Penandatanganan Memorandum of
Understanding itu ada tiga aspek yang menjadi fokus.
Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub mengatakan, tiga aspek itu
yaitu pengembangan sumber daya manusia, perikanan dan pertanian.
“Termasuk pengembangan-pengembangan lainnya. Aspek-aspek ini
bertujuan jangka panjang,” kata Ubaid ketika menyampaikan garis besar isi
dokumen kerjasama, Senin, 27 September.
Ubaid menyebutkan, penjabaran Memorandum of Understanding
atau Mou nantinya ditindaklanjuti SKPD masing-masing bidang. Prinsipnya, lanjut
Ubaid, penyatuan persepsi ini tujuannya meningkatkan taraf hidup, termasuk
meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Selanjutnya pemerintah daerah dan pihak kampus melakukan
pendampingan semua aspek-aspek itu (kerjasama). Komitmen kerjasama ini mengembangkan
kualitas SDM dan meningkatkan derajat kehidupan masyarakat pada posisi ekonomi,”
ucapnya.
Rektor Unkhair Ternate, M. Ridha Ajam menjelaskan,poin-poin
nota kesepahaman tersebut nantinya ditindaklanjuti berdasarkan surat perjanjian
kerja alias SPK. Berharap kerjasama ini dapat meningkatkan koordinasi maupun konsultasi
antara Pemerintah Halmahera Timur dengan fakultas yang berkaitan.
“Sehingga dalam perencanaan kedepan, pemerintah dan kampus
bisa menyatu melahirkan program yang sesuai harapan publik. Selain itu, ada
analisis akademik maupun analisis kebijakan pemerintah daerah yang akan dipakai
dalam kerjasama, dan untuk lebih strategis maka implementasi merdeka belajar
kampus, bisa dilakukan melalui sekolah-sekolah atau pemerintah tergantung pada
ruang yang diberikan,” pungkasnya. (mal/red)