DPRD Ternate Segera Bahas Pemekaran Lingkungan Torano Jadi Kelurahan

TERNATE, BRN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ternate, Maluku Utara, menerima kehadirian Camat Ternate Tengah dan sejumah tokoh dan pemuda lingkungan Torano, Kelurahan Marikurubu. Senin (8/7/2024).
Kedatangan mereka untuk mengajukan proposal pemekaran lingkungan Torano menjadi kelurahan disambut langsung Wakil Ketua I DPRD Kota Ternate Haryanto Hanadar dan Sekretaris DPRD Aldhy Ali.
“Sesuai hasil pertemuan dengan Komisi I DPRD melalui Wakil Ketua Komisi, pekan depan akan mengundang pemerintah dan tokoh masyarakat Torano dalam RDP,” jelas Aldhy.
Camat Ternate Tengah, Fahmi A Basa mengungkapkan respon dari DPRD dan Wali Kota terhadap rencana pemekaran Torano sangat baik.
“Alhamdulillah pada tahun ini Torano bisa menjadi sampel wilayah pemekaran di Ternate sebagai kelurahan baru,” ujarnya.
Fahmi bilang, pada momentum Hari Jadi Ternate 29 Desember 2024 akan ada pemekaran beberapa kelurahan dan alih status sejumlah kelurahan ke desa.
“Kami sangat berharap di momentum itu juga Torano dapat dimekarkan menjadi kelurahan,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua Pemekaran Torano Sunardi menambahkan, masyarakat Torano berharap lingkungan tersebut segera dimekarkan.
“Inshaa Allah Torano dapat dimekarkan pada akhir tahun 2024. Mudah-mudahan pemerintah dan DPRD mendukung dan semoga niat baik ini dapat terlaksana dengan baik,” tandasnya. (TIM)