Sukseskan Rakorwil Alkhairaat, Dinas Pertanian Malut Siapkan Jagung Bakar Gratis
SOFIFI, BRN – Dinas Pertanian (Distan) Provinsi Maluku Utara turut bagian menyukseskan pelaksanaan Rapat Kerja Wilayah (Rakorwil) Alkhairaat wilayah Maluku Utara, Maluku, Papua dan Papua Barat.
Kegiatan Rakorwil Alkhairaat yang dipusatkan di Masjid Raya Shaful Alkhairaat Kota Sofifi, Tidore Kepulauan pada Senin (13/03/2023) malam, dihadiri Gubernur Abdul Gani Kasuba Ketua Deprov Malut Kuntu Daud, dan OPD di lingkup Pemprov Malut.
Kepala Distan Malut Muhtar Husen menyatakan, menu jagung bakar dan kelapa muda gratis yang disiapkan oleh Distan merupakan bagian dari dukungan menyukseskan pelaksanaan Rakorwil Alkhairaat yang diselenggarakan mulai Senin hingga Rabu besok.
“sebanyak 3.000 buah jagung dan kelapa muda gratis yang disediakan untuk menyajikan kepada peserta maupun masyarakat yang datang mengikuti Rakorwil Alkhairaat, ” ujarnya.
Menurutnya, jagung bakar yang telah disiapkan sebanyak 3.000 buah itu tidak menutup kemungkinan akan ada penambahan, karena antusias masyarakat dan peserta untuk mencicipi jagung bakar dan kelapa muda yang disiapkan staf Distan Malut.
“Kegiatan bakar jagung akan dilaksanakan selama tiga hari selama Rakorwil Alkhairaat berlangaung, jika 3.000 jagung habis, maka stoknya akan ditambah,”pungkasnya. (**)