Brindonews.com






Beranda Kabar Faifiye Panwaslu se-Halmahera Timur Diminta Awasi Ketat Proses Coklit

Panwaslu se-Halmahera Timur Diminta Awasi Ketat Proses Coklit

Ketua Bawaslu Halmahera Timur, Suratman Kadri saat memimpin apel kawal hak pilih. Apel digelar di halaman apel Bawaslu Halmahera Timur.


HALTIM,
BRN
– Bawaslu Kabupaten
Halmahera Timur menggelar apel patroli pengawasan kawal hak pilih, Senin sore,
27 Februari. Apel bentuk menjaga hak pilih masyarakat pada Pemilu 2024 ini
diikuti seluruh panitia kecamatan pangawas pemilu.





Ketua Bawaslu Halmahera Timur Suratman Kadri mengatakan, digelarnya
apel patroli pengawasan kawal hak pilih sesuai surat edaran Bawaslu RI. Apel
kawal hak pilih bertujuan memastikan proses coklit memenuhi prinsip sesuai
ketentuan perundangan.






Menurutnya, pengawasan proses coklit oleh Petugas
Pemutakhiran Data Pemilih atau Pantarlih menjadi tugas penting Bawaslu dalam
memastikan seluruh masyarakat telah memenuhi syarat dicoklit dan terdata
sebagai pemilih pada Pemilu 2024.

“Ini tahapan yang sangat krusial,” sebutnya.

Surat meminta para pengawas pemilu yang bertugas di sepuluh
kecamatan Halmahera Timur berperan aktif mengawasi proses coklit dengan baik. Terutama
memastikan kembali warga yang tercoklit.





“Dalam patroli pengawasan kawal hak pilih ada dua hal yang
harus dipastikan. Pertama, warga yang sudah ada hak pilihnya terdata dalam coklit.
Kedua, memastikan petugas Pantarlih melaksanakan tugas susai prosedur yang
berlaku,” terangnya.

Suratman berharap panwaslu kecamatan hingga pengawas desa benar-benar
melakukan uji petik semaksimal mungkin. Ia juga meminta agar rutin melakukan apel
patroli pengawasan setiap pekan di sekretariat masing-masing. (mal/red)

 












Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan