Brindonews.com
Beranda Daerah Peningkatan Pendidikan dan Ekonomi jadi Program Prioritas DWP Maluku Utara

Peningkatan Pendidikan dan Ekonomi jadi Program Prioritas DWP Maluku Utara

Foto bersama usai musyawarah daerah.

Dharma Wanita Persatuan atau DWP Provinsi Maluku Utaramemprioritas tiga program prioritas. Tiga program kerja yang dibahas
dalam musyarawah daerah ini meliputi pendidikan, ekonomi, dan sosial budaya.





Ketua DWP Maluku Utara, Darmawati Samsuddin mengatakan, penyususan atau
perumusan tiga program utama tersebut disinkronkan dengan program Pemerintah
Maluku Utara.

“Saya berharap, tiga bidang yang telah ditetapkan ini dapat berjalan lebih
baik, terutama membangun kerjasama dalam mendorong program kegiatan pemerintah,”
kata Darmawati usai musyawarah daerah di Sahid Bella Hotel Ternate, Selasa, 16
Maret.

Istri dari Sekretaris Provinsi Maluku Utara itu meminta pengurus DWP di
semua kabupaten kota agar meningkat sinergi dalam rangka mendorong program atau
kegiatan DWP provinsi. Tujuannya, lanjut Darmawati, agar antar komisi selaras
dalam pengaplikasian rencana-rencana kerja.





“Melalui forum ini dapat diketahui kemajuan, perkembangan dan hambatan,
serta kendala organisasi yang dihadapi. Sehingga dapat diambil langkah langkah
kebijakan lebih lanjut guna keberhasilan pelaksanaan program kerja DWP yang
akan datang,” ucapnya.

Samsuddin A. Kadir, Sekertaris Provinsi Maluku Utara, yang membuka
musyawarah daerah tersebut mengatakan, dharma wanita persatuan sebagai salah
satu mitra strategis pemerintah daerah. 

“Tentunya
kita sama-sama menaruh harapan besar agar hasil musyawarah daerah kali ini dapat
menjadi pemicu semangat dan motivasi bagi setiap anggota. Terus mengembangkan
kualitas diri, sehingga dapat mendorong kinerja organisasi yang pada gilirannya
dapat berkontribusi positif dalam menyukseskan program pembangunan dan
pemberdayaan masyarakat,” sebutnya. (han/red)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan