Brindonews.com
Beranda Daerah KPU Jadwalkan Rapat Penetapan Pemenang Pilkada Hamahera Timur

KPU Jadwalkan Rapat Penetapan Pemenang Pilkada Hamahera Timur





Mamat Jalil.

Komisi
Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Halmahera Timur menjadwalkan rapat pleno penetapan
pemenang Pilkada 9 Desember 2020 lalu. Pasangan calon Hi. Ubaid Yakub dan Anjas
Taher ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Timur kalau KPU sudah
menerima putusan Mahkama Konstitusi.

Dasar penetapan
pasangan calon terpilih ini setelah Mahkama Konstitusi menolak permohonan Pasangan
Hi. Thaib Djalaluddin – Novarius A. Bulango dan pasanganIr. Moh. Abdu Nasar – Hi
Azis Azarat.

Ketua KPU Halmahera
Timur, Mamat Jalil mengatakan, penetapan pasangan calon terhitung 5 hari
setelah KPU menerima putusan dari Mahkama Konstitusi.





“Terhitung
mulai hari ini,” begitu kata Mamat, dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Senin,
15Februari. (mal/red)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Iklan