Brindonews.com
Beranda Daerah Komitmen Enam BPC Siap Menangkan Rio C. Pawane di MUSDA HIPMI Malut

Komitmen Enam BPC Siap Menangkan Rio C. Pawane di MUSDA HIPMI Malut

Calon Ketua Hipmi Malut Rio C. Pawane

Ternate,BRN Dinamika konsolidasi menjelang Musyawarah Daerah (MUSDA) HIPMI Maluku Utara kian terasa. Forum tertinggi organisasi pengusaha muda ini selalu menjadi ajang perebutan gagasan sekaligus peta kekuatan baru di tubuh HIPMI. Nama Rio C. Pawane, Wakil Bupati Pulau Morotai yang kini mencalonkan diri sebagai Ketua Umum BPD HIPMI Malut periode 2025–2028, ikut menjadi pusat perhatian.

Di tengah dinamika yang makin intens, muncul kabar adanya upaya dari kubu lawan untuk mengurangi dukungan sejumlah BPC terhadap Rio. Namun, Ketua Tim Pemenangan Rio, Fitrah Akbar, menepis isu tersebut. Ia memastikan bahwa dukungan enam BPC masih kokoh dan tidak tergoyahkan.

“Hal biasa kalau ada gangguan dalam kontestasi. Tapi yang bisa saya pastikan, sampai saat ini tim dan dukungan enam BPC kepada Caketum Rio Pawane masih solid sampai akhir,” tegas Fitrah.

Menurutnya, Rio sendiri tidak merasa terganggu dengan berbagai manuver politik yang terjadi. Komunikasi antara Rio dengan para ketua umum enam BPC, kata Fitrah, tetap terjaga dengan baik. “Beliau tidak merasa terganggu karena komunikasi dengan ketua-ketua umum enam BPC masih intens dan sangat baik,” tambahnya.

Di balik dinamika itu, Fitrah menyebut tim saat ini lebih memilih fokus pada penguatan internal. Berbagai materi dan persiapan untuk menghadapi tahapan MUSDA disusun secara matang. “Kami menyiapkan strategi sebagaimana saran dan keinginan para ketua umum BPC,” tuturnya.

Dukungan terhadap Rio datang dari enam BPC: Morotai, Halmahera Utara, Halmahera Tengah, Kepulauan Sula, Taliabu, dan Ternate. Soliditas ini menjadi modal penting dalam menghadapi persaingan dengan calon lainnya, Firdaus Amir, yang juga telah menyatakan maju sebagai kandidat Ketua Umum.

Musda HIPMI Maluku Utara bukan sekadar forum seremonial, melainkan ruang lahirnya arah baru organisasi. Bagi Rio C. Pawane, dukungan enam BPC bukan hanya simbol kekuatan politik, melainkan juga amanah untuk mewujudkan gagasan reformis, cerdas, dan progresif yang diusungnya.(red/brn)

 

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan