Brindonews.com
Beranda News WIFT, Ajang Mancing Pertama Di Indonesia

WIFT, Ajang Mancing Pertama Di Indonesia





Deputi SDM, Iptek dan Budaya Menko Maritim,
Safri Bahrudin.

SOFIFI, BRINDOnews.com
Widi International Fishing Tournament (WIFT) 2017 yang dilaksanakan Pemerintah
Provinsi Maluku Utara di Pulau Widi Kabupaten Halmahera Selatan merupakan salah
satu event berskala International yang pernah dilaksanakan pertama kali di
Indonesia.  Hal ini dikatakan Deputi SDM, Iptek dan Budaya Menko Maritim,
Safri Bahrudin.

Maluku
Utara merupakan salah satu daerah yang memiliki destinasi wisata mancing yang
tidak dimiliki daerah maupun negara lain. Olehnya itu harus olahraga rekreasi
khususnya mancing ini kita galakan di maluku utara khusunya pulau widi,”
ungkap Safri Bahrudin, di sela-sela acara bakti sosial pembersihan sampah di
pantai Toboko, Kecamata Kota Ternate Tengah Kota Ternate. Selasa, (24/10/2017).

Lanjut
dia, sebagai pemerintah pusat  sangat mendorong agar kegiatan ini tidak
saja berlangsung di tahun 2017 tapi harus berlangsung setiap tahun. “Kami
akan mendorong kegiatan ini agar menjadi event tahunan di maluku utara,”
singkatnya.





Untuk
mendukung kegiatan WIFT kata Safri, pemerintah pusat meminta kepada Gubernur
Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, dalam kegiatan event WIFT harus bebas sampah. “Kami
minta langsung sama pak gubernur tolong selama event ini harus bebas sampah
jangan karena event ini sampah berhamburan di lokasi kegiatan,” ucapnya.

Lebih
lanjut kata Safri, dengan adanya kegiatan ini untuk memperbanyak kunjungan
wisatawan datang ke Maluku Utara khususnya di Pulau Widi, menurutnya jika tidak
ada event WIFT tentunya tidak banyak penikmat mancing di luar negeri mengetahui
Maluku Utara dan pulau widi.

“Seandainya
tidak ada event mancing ini saya yakin banyak peserta tidak akan kenal namanya
maluku utara tidak kenal namanya pulau widi, dengan adanya agenda ini banyak
orang datang,” cetusnya (bud)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan