Brindonews.com
Beranda News SMPN 5 Mantapkan Program Menuju Sekolah Adiwiyata 2018

SMPN 5 Mantapkan Program Menuju Sekolah Adiwiyata 2018

Kepala
SMP N 5 Kota Ternate
, H Abubakar Pelupessy

TERNATE, BRN – Selain terpilih
sebagai sekolah rujukan oleh Kementrian
pendidikan dan kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah

dan Pemerintah Daerah untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah lain, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 5 Kota Ternate saat ini berbenah diri menghadapi penilaian sekolah adiwiyata tahun 2018. 





Kepala SMP N 5 Kota Ternate, H Abubakar Pelupessy dalam
keterangannya menjelaskan, sekolah rujukan adalah sekolah yang dibina oleh
Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementrian Pendidikan dan
Kebudayaan dan pemerintah daerah untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah lain
disekitarnya dalam penerapan penjaminan mutu pendidikan secara mandiri,
memenuhi Standar Nasional Pendidikan (SNP), memiliki/mencapai indikator-indikator
pendidkan yang lebih dari SNP, dan memiliki prestasi atau keunggulan baik dalam
bidang akademik maupun non akademik
.

Kepsek mengatakan, untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah lain, SMP
N 5 akan bersanding dengan salah SMP N 7 Kota Tidore Kepulauan (Tikep). 
“ Jadi untuk Propinsi Maluku Utara sudah ada 12 sekolah
terpilih sebagai sekolah rujukan dibawah pembinaan
Kementrian pendidikan dan kebudayaan,
Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah
dan Pemerintah Daerah, salah satunya SMP N 5 Kota Ternate, kata Kepsek, Senin (13/8). 

Karena itu, kata Kepsek, beberapa kegiatan internal
maupun external dalam rangka menunjang mutu pendidikan baik guru maupun siswa mulai
di persiapkan. “ Insyah Alahh minggu ke dua bulan ini kita sudah mulai jalan. Pelatihan
dalam rangka persiapan guru profesional untuk mengangkat harkat sekolah ini
menjadi lebih bermutu sesuai dalam amanah terpilihnya sebagai sekolah rujukan. Namanya
juga sekolah rujukan, sekolahnya harus bisa menjadi contoh teladan bagi sekolah
lain,” ujarnya.





Selain mempersiapkan diri dalam rangka menjadi sekolah
rujukan, langkah untuk mewujudkan menuju sekolah adiwiyata tahun 2018 semakin
dimantapkan. Kegiatan-kegiatan untuk menunjang penilaian adiwiyata terus
dilakukan salah satunya mensosialisasikan program sekolah mengenai program
adiwiyata ke komite sekolah dan orangtua/wali siswa.

“ Syukur alhamdulillah
kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari mereka,” pungkasnya. (mhiez)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan