Brindonews.com
Beranda Hukrim Polres Ternate Gandeng Wartawan Salurkan Sembako Ke Pantai Asuhan

Polres Ternate Gandeng Wartawan Salurkan Sembako Ke Pantai Asuhan

Polres Ternate gandeng wartawan salurkan sembako ke panti asuhan

TERNATE, BRN – Kepolisian Resort (Polres) Ternate bersama insan pers pada Kamis, (24/12/2020) Telah melakukan bagi-bagi sembako berupa beras di tempat Pantai Asuhan. 

Pembagian sembako ini dipimpin langsung oleh Kapolres Ternate, AKBP Aditya Laksimada yang didampinggi Kasat Binmas Polres Ternate AKP Fauzi Ishak Dibyantoro, PS. Kasubbag Humas Polres Ternate Ipda Wahyuddin beserta beberapa rekan jurnalis Hukum dan Kriminal (Hukrim).





Usai kegiatan, Kapolres Ternate mengatakan bantuan merupakan Yayasan Kemanusiaan Buddha Tzu Chi yang ada di Jakarta untuk membagikan beras di seluruh indonesia,

“ disetiap Polres mendapatkan jatah 10 ton beras untuk dibagikan ke masing-masing wilayah yang terkena dampak pandemi Covid-19 terutama untuk masyarakat yang kurang mampu, “ Ujar Aditya.

Beberapa hari kemarin kata Aditya, sudah dilakukan pembagian bersama TNI dan Satpol-PP. Dan hari ini kami menggandeng rekan rekan pers sebagai mitra kerja di wilayah hukum dan Kriminal untuk membagikan beras kepada masyarakat yang kurang mampu.





“ kami sudah membagikan 5 Kg sebanyak 30 sak di tiga panti asuhan yang ada di Kota Ternate yakni panti asuhan Yayasan Nurul Qalbi di Kelurahan Mangga Dua, panti asuhan Bahtera Kieraha Kelurahan Moya dan pantai asuhan Al-Yatama di BTN, Ujar Aditya.

“ Semoga bantuan yang diberikan bisa membantu panti asuhan yang ada di Kota Ternate, Tutur Aditya (Red/Ai).





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Iklan