Brindonews.com
Beranda News Empat Paslon Cakada di Ternate Siap Bertarung

Empat Paslon Cakada di Ternate Siap Bertarung

Rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon pada pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate 2020.





TERNATE, BRN– Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kota Ternate menetapkan
empat bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate.  M. Zen A. Karim menyebut, penetapan dari bakal
calon menjadi pasangan calon itu sesuai berita acara pleno dan surat keputusan.

Ketua KPU
Kota Ternate ini mengatakan berita acara dan surat keputusan penetapa tersebut
sudah diberikan masing-masing pasangan calon. Empat pasangan calon itu lanjut
M. Zen, Merlisa Marsaoly berpasangan dengan Juhdi Taslim, Muhammad Hasan Bay
dengan Asgar Saleh, Muhammad Tauhid Soleman bersama Jasri Usman dan Yamin
Tawari dan Abdullah Taher.
 

“Empat
pasangan calon memenuhi syarat dan ditetapkan pasangan calon. Tahap selanjutnya
yaitu pengundian dan penetapan nomor urut yang dijadwalkan 24 September besok di
Hotel Said Bella, Ternate, sekira pukul 14:00 WIT” kata M. Zen usai rapat pleno
di Kantor KPU Kota Ternate, Rabu (23/9) sore.





M. Zen
mengemukakan, ketentuan atau dasar penyampaian hasil rapat pleno penetapan
bakal calon kepada pasangan calon itu diatur dalan Peraturan KPU Nomor 9 Tahun
2020. Pengundian nomor, sambung M. Zen, hanya diperbolehkan hadir yaitu
pasangan calon dan tiap-tiap tim pemenang.

“Maksimal
15 orang, itu sudah termasuk ketua dan wakil partai pengusung. Pengundian nomor
urut besok nanti dirakaikan sekaligus penandatanganan Pakta Integritas dan MoU tentang
komitmen mematuhi protokol kesehatan serta tidak menciptakan kegaduhan saat
kampanye (pemilu damai),” ucapnya. (ham/red)






 





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan