Jelang Pemilu 2024, PAN Malut Berikan Penguatan kepada Saksi TPS
PAN Maluku Utara gelar Training of Trainer (TOT) |
TERNATE, BRN – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Maluku Utara, menggelar Training of Trainer (TOT) di Hotel Grand Majang, Senin (17/10/22).
Ketua DPW PAN Malut, Iskandar Idrus mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memberikan penguatan, peningkatan kualitas, kuantitas dalam menjalankan fungsi sebagi saksi di TPS pada pemilihan umum (Pemilu) 2024.
“kegiatan hari ini kami mengundang 50 peserta perwakilan dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan juga DPW, masing-masing ditugaskan ke kabupaten/kota untuk melatih saksi yang ada di TPS agar semua saksi bisa memahami tentang mekanisme penyelenggaraan Pemilu,”ucapnya.
Lanjut Iskandar, penyelenggara Bawaslu juga diundang guna menjelaskan tugas-tugas saksi sebagaimana diatur oleh undang-undang.
Selain itu kata Iskandar, saksi menjadi penting karena setiap partai kemenangannya di Pemilu sangat ditentukan oleh saksi.
Iskandar berharap, partai sebagai peserta Pemilu punya hak bertanggung jawab untuk memastikan Pemilu itu berjalan sesuai mekanisme,” tutupnya.(ham/red)