Brindonews.com
Beranda Daerah Kota Ternate Dinas Ketpang Bakal Monitor Harga Sembako Jelang Idul Adha

Dinas Ketpang Bakal Monitor Harga Sembako Jelang Idul Adha

TERNATE, BRN – Harga sembilan bahan pokok dan sayur mayur di Kota Ternate terbilang masih cukup stabil menjelang Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriyah. Stabilitas tersebut termasuk pasokan barang yang masuk.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate Muhammad Hartono mengatakan, stabilitas harga barang akan terus dimonitoring agar tidak terjadi lonjakan yang gila-gilaan disisa waktu 13 hari kedepan jelang idul adha. Sejumlah pasar yang tersebar di Kota Ternate akan dipantau tiap saat oleh tim Enumerator Dinas Ketahanan Pangan.





“Pasar Higienis, Pasar Dufa-Dufa, Pasar Kota Baru dan Pasar Bastiong ditambah Pasar Sasa dalam pantauan tim Enumenator. Mereka memantau harga dan stok tapi masih aman. Selain itu juga dipantau jumlah pedagang yang tersedia untuk didata, terutama pedagang sembako dan pedagang sayur-mayur untuk diketahui sejauh mana kapasitas pedagang Kota Ternate,” katanya, Kamis, 22 Mei.

Hartono menyatakan, hasil pantauan tim Enumenator menunjukan stok sembako maupun sayur-mayur dan hasil rempah lain bisa mencukupi kebutuhan warga Kota Ternate pada Idul Adha mendatang.

Hartono memprediksi, tiap-tiap hari besar tiba, jumlah pedagang musiman pun ikuti bertambah, itu sebab, pasokan dan harga harus dikendalikan sedini mungkin supaya tidak terjadi loncakkan yang signifikan.





“Sehingga inflasi kita selalu terjaga, karena tugas pemerintah adalah mengintervensi harga supaya inflasi tetap stabil. Menjelang Idul Adha ini tidak menutup kemungkinan akan mengalami lonjakan maka harus diantisipasi harga,” ucap dia.

Tim Enumenator lanjut Hartono, terus mencatat pergerakan harga dan kesediaan stok kebutuhan barang dan hasilnya dilaporkan ke Badan Pangan Nasional untuk dijadikan bahan pantauan diaplikasi panel harga.

“Setelah itu diinput ke aplikasi panel-harga, jadi kalau masyarakat ingin tahu kenaikan harga sembako untuk bahan pangan bisa mengakses panel-harga melalui Play Store. Tapi sejauh ini sembako masih relatif stabil,” jelasnya. (ham/red)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan