Wali Kota Ternate Serahkan 50 Unit Mini Ambrol di Tiga Kecamatan
Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman saat memberikan Mini Ambrol kepada di Tiga Kecamatan |
TERNATE, BRN – Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman menyerahkan 50 unit mini Ambrol di tiga Kecamatan yaitu, Kecamatan Ternate Utara, Ternate Tengah dan Ternate Selatan.
Penyerahan ini dirangkaikan dengan louncing hari jadi Kota Ternate (Hajat) yang ke- 772 tahun yang berlangsung di depan kantor Wali Kota pada Minggu (20/11/22).
Tauhid Soleman mengatakan, mini Ambrol diberikan untuk tiga Kecamatan agar mengurangi sampah disetiap Kelurahan. Karena pengelolaan sampah di Kota Ternate belum maksimal.
“Dengan adanya mini Ambrol ini mudah mudahan bisa menjangkau lokasi yang tidak bisa di lewati Armada sampah,”ucapnya.
Tauhid berharap, agar setiap kelurahan lebih intens menangani sampah, terutama yang berdekatan dengan kali dan pusat kota.
Selain itu, Kelurahan diminta berperan penting dalam penanganan sampah.(rd)