Kasat Sabhara Pimpin Kegiatan Safari Ramadhan Polres Ternate.

![]() |
bulan suci ramadhan Polres Ternate gencar melakukan safari ramadhan |
TERNATE, BRN – Di bulan suci ramadhan, Anggota Polres
Ternate terus gencar melakukan kegiatan safari Ramadhan. Kali ini kegiatan
tersebut dilaksanakan di Raudatul Mutasydin, Kelurahan Fitu Kecamatan Ternate
Selatan (Tersel) pada Selasa, tanggal (21/05/2019).
Kegiatan safari Ramadhan
tersebut dipimpin langsung Kasat Sabhara Polres Ternate AKP Hefrizon sekaligus melaksanakan Sholat
isya Berjamaah dan di lanjutkan dengan Sholat Tarawih.
Menurut Hefrizon
diselah-selah safari ramadhan mengatakan bahwa di bulan suci Ramadhan marilah
bersihkan hati, pikiran dan ucapan agar menjadi manusia yang bermanfaat bagi
diri sendiri, keluarga dan orang lain.
” Islam mengajarkan
kita untuk saling mengingatkan sesama saudara dan tetangga untuk bersama-sama
menjaga kenyamanan dan keamanan selama bulan puasa agar dijauhkan dari
perbuatan maksiat, ” katanya.
Kata dia, dalam bulan suci
ramadhan, Minuman Keras (Miras) harus dihindari. Dan apabila berkendara patut
melengkapi surat-surat kendaraan serta memakai helm dan tidak menggunakan
knalpot racing karena mengganggu masyarakat lainya.
Usai
pesan Kantibmas yang diberikan kasat Sabhara kepada Anggota
Dewan Remaja Mesjid Indonesia (PRIMA DMI) sekaligus diberikan penyerahan bantuan dari Polres
Ternate berupa 5 kitab suci Al-Quran oleh Kasat Sabhara kepada Imam Masjid.
(Shl).