Kapolda Malut Berikan Kuliah Umum di UMMU Ternate
Kapolda Malut, Brigjen Pol Drs.Achmat Juri M.Hum, memberikan kuliah umum di UMMU Ternate. |
TERNATE, BRINDOnews.com – Kapala Kepolisian Daerah (Kapolda) Maluku Utara (Malut) Brigjen Pol Drs.Achmat Juri M.Hum, memberikan kuliah umum di Universitas Muhammadiyah Maluku Utara (UMMU) Ternate, Senin (28/8/17) pukul 08.30 WIT.
Acara ini diawali dengan pembacaan doa serta sambutan Rektor UMMU Ternate, Drs.Ishak Jamaludin M.Pd Dan dilanjutkan dengan kuliah umum Kapolda Malut.
Dalam kuliahnya, Kapolda menyampaikan kepada seluruh mahasiswa baru yang sementara mengikuti Pelatihan Pengembangan Kepribadian Dan Kepemimpinan (P2KK) Angkatan IX, tentang pentingnya membentengi diri.
Menurut Kapolda dalam materinya, strategi antisipasi radikalisme, terorisme dan ancaman narkoba di lingkungan generasi muda dalam rangka memperkuat kebangsaan demi keutuhan NKRI.
Pada kesempatan itu juga, Kapolda mengatakan pentingnya mengetahui dan membentengi diri terhadap apa yang namanya Radikalisme,Terorisme Dan Narkoba. “Karena mahasiswa sekalian adalah generasi penerus bangsa, dan harus turut mencerdaskan bangsa.” (shl)