Brindonews.com






Beranda News Pemkab Morotai dan Dandrem 152/Babullah Sepakati NPHD

Pemkab Morotai dan Dandrem 152/Babullah Sepakati NPHD

Penandatanganan NPHD antara Bupati Morotai, Benny Laos dan Dandrem 152/Babullah, Kolonel Inf. Endro Satoto. Perjanjian Hibah Daerah lahan ini untuk pembangnan Komando Distrik Militer (kodim) di Pulau Morotai  

TERNATE, BRN Pemerintah Kabupaten
Pulau Morotai kedatangan tamu Dandrem 152/Babullah, Kolonel Inf. Endro Satoto. Kedatangan
Kolonel Inf. Endro Satoto ini menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah
(NPHD) lahan pembangunan Komando Distrik Militer (kodim) di Pulau Morotai.

Kedatangan
Danren yang didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 152, Ny. Diana Nurkartika
itu dusambut baik Bupati Morotai, Benny Laos. Rombongan yang meliputi; Dandim
1501/Ternate, Letkol Kav Bambang Sugiyarta, Dandim 1505/Tidore, Letkol Inf
Yayat Priantna Prihatina, Dandim 1509/Labuha, Letkol Inf Joni Widodo, Danyonif
RK 732/Banau, Letkol Inf Raymond Sitanggang, Para Kasi Korem 152/Babullah itu bertolak
dari Bandara Sultan Babullah Ternate menggunakan pesawat komersial dan Landing
di Base Ops Lanud Leo Wattimena Morotai dan langsung menuju Kediaman Bupati di
Desa Yayasa.





Danrem
152/Babullah, Kolonel Inf. Endro Satoto mengaku, kunjungannya di Wilayah
Morotai dalam rangka menandatangani NPHD mengenai rencana pembangunan Kodim di
Pulau Morotai. “ Di kesempatan ini saya menyampaikan apresiasi kepada
pemerintah daerah Pulau Morotai yang telah menyiapkan lahan untuk pembangunan
Kodim,” kata Danrem dalam keterangan persnya, Selasa (25/9).

Morotai,
kata dia, masuk dalam kawasan prioritas pembangunan kekuatan militer salah
satunya Batalyon Komposit TNI AD. “ Kita akan perkuat di satuan teritorialnya
dalam hal ini Kodim sehingga guna memperkuat kemampuan kekuatan tempur juga
kekuatan teritorialnya dalam rangka menciptakan kemanunggalan TNI dan Rakyat,”
ujarnya.

Usai
melakukan sejumlah rangkaian kegiatan, Bupati mengajak rombongan untuk
mengunjungi salah satu objek wisata yakni, Pulau Dodola. (Fix/red)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan