Brindonews.com
Beranda News Peluang Ikbal Djabid Maju di Pilwako Ternate Makin Terbuka

Peluang Ikbal Djabid Maju di Pilwako Ternate Makin Terbuka

Ikbal Djabid dan Jasri Usman (memegang Surat Persetujuan Pendahuluan) berpose bersama penguru PPP dan PKB. Nampak Mubin A. Wahib (keempat dari kanan) dan Fachri Badar (ketiga dari kanan) juga ikut bergabung dalam foto tersebut. 

Peluang
Ikbal Djabid untuk mencalonkan diri sebagai Wali Kota Ternate makin terbuka. Ini
menyusul Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan atau DPP PPP
memberikannya Surat Persetujuan Pendahuluan.

Koordinator
Wilayah Maluku-Maluku Utara dan Papua DPP PPP Sofyan Abas menyatakan, Surat
Persetujuan Pendahuluan itu diberikan kepada Ikbal Djabid pada Jumat 3 Juli
2020 kemarin.





Surat tersebut,
lanjut Sofyan, sebagai bekal membangun koalisi dengan partai politik lainnya. Pemenuhan
kursi atau koalisi menjadi syarat yang harus dipenuhi sebelum mendaftar ke
Komisi Pemilihan Umum atau KPU.

“Dengan
bermodal (Surat Persetujuan Pendahuluan) dari DPP PPP ini, Ikbal Djabid berhasil
menyatukan kekuatan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai mitra koalisi. Pak
Ikbal ini didampingi Ketua PKB Provinsi Maluku Utara Jasri Usman sebagai calon Wakil
Wali Kota Ternate pada Pilkda 2020,” kata Sofyan, di Jakarta, Minggu (5/7).

Sofyan
menyebutkan, pemenuhan kouta kursi oleh Ikbal Djabid terbilang cepat. Hanya butuh
tujuh jam semua pengurusan untuk memenuhi syarat koalisi PPP-PKB.





“Pak
Ikbal langsung di sambut PKB sesaat setelah mendapat Surat Persetujuan
Pendahuluan dari PPP. Ajakan koalisi ini juga di sambut baik Jasri Usman.
Dengan Surat Persetujuan Pendahuluan atau surat tugas dari DPP PPP, Pak Ikbal
dan Pak Jasri langsung berkomunikasi dengan DPP PKB,’ ucapnya.

Sofyan
bilang, bersatunya PPP-PKB itu ditandai dengan Surat Persetujuan DPP PKB kepada
Ikbal-Jasri. Surat Persetujuantersebut bernomor 328/Desk-Pilkada/PKB/VII/2020
itu PKB menyetujui dan merekomendasikan Ikbal dan Jasri sebagai pasangan calon Wali
Kota dan Wakil Wali Kota Ternate.

Ia
mengatakan setelah mendapatkan surat persetujuan dari DPP PKB, pada Jumat
tanggal 3 Juli 2020, hari itu juga, Ikbal-Jasri, langsung melaporkan Surat
Persetujuan dari DPP PKB kepada DPP PPP bahwa Bakal Calon Wali Kota Ternate
Ikbal Djabid, telah mendapatkan mitra koalisi Parpol.





“Pasangan ini
(Ikbal-Jasri) sudah memnuhi syarat kouta kursi, tahap berikutnya tinggal menunggu
SK dari DPP PPP tentang Penetapan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate masa
bakti 2020-2024,” sebutnya. (brn)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan