Brindonews.com






Beranda News Nyala Lilin Warnai Aksi Pembayaran TPP Nakes RSUD Chasan Boesoirie

Nyala Lilin Warnai Aksi Pembayaran TPP Nakes RSUD Chasan Boesoirie

Para nakes saat membakar lilin di depan kediaman dinas Gubernur Maluku Utara. Tak sedikit dari mereka tak kuasa menahan air mata ketika menyanyikan lagu “syukur”. 


Massa aksi Gerakan
Peduli Nakes RSUD Chasan Boesoirie membakar lilin di depan Rumah Dinas Gubenur
Maluku Utara, Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Tanah Raja, Ternate Tengah.





Pembakaran lilin yang
diiringi lagu “syukur” karya H. Muatahar dan satire para orator jadi pembakar
semangat juang masa aksi yang didominasi kaum hawa tersebut.



Koordinator
lapangan Gerakan Peduli Nakes RSUD Chasan Boesoirie, Zainal Ilyas mengatakan,
aksi bakar lilin dilakukan semata menuntut pembayaran TPP secepatnya
direalisasi.

Aksi bakar lilin.


Sindiran-sindiran
halus sebagai ekspresi duka atas nurani Gubernur Maluku Utara, sekaligus kekecewaan
terhadap Gubernur Maluku Utara yang terkesan mengabaikan tuntutan tenaga
kesehatan yang terdiri dari dokter
dan perawat itu.
 





“TPP para nakes
agar secepatnya dibayar,” kata Alan, nama akrab Zainal Ilyas, ketika disembangi
di depan Rumah Dinas Gubenur Maluku Utara, Jumat petang, 23 Desember.

Alan menyebutkan,
tunggakan 15 bulan TPP belum terbayarkan adalah aib Abdul Gani Kasuba diakhir
periode sebagai Gubernur Maluku Utara. Apabila tidak secepatnya diselesaikan,
sudah pasti tunggakan ini membengkak dan membebani keuangan daerah.

“Ada enam poin
pernyataan sikap kami, salah satunya yaitu mendesak kepada Gubernur Maluku
Utara agar memrintah kepada Kepala BPKAD Maluku Utara segera membayar 15 bulan
TPP nakes yang belum terbayarkan,” ucapnya. (red)








Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Iklan