Brindonews.com
Beranda News Menunggu Bebas, Narapidana Dilatih Keterampilan

Menunggu Bebas, Narapidana Dilatih Keterampilan

Kepala BLKI Ternate Marjono Astiyanto, Disampingi Stafnya

TERNATE.BRINDOnews.com
– Stigma negatif warga terhadap mantan narapidana tidak bisa dipungkiri.
Padahal tidak semua mantan napi akan kembali berbuat kejahatan atau meresahkan
warga. 





Demi mengubah stigma negatif warga
terhadap mantan napi, BLKI Ternate dan Kemenkumham Maluku Utara berencana
menggelar latihan keterampilan bagi para napi yang dalam waktu dekat segera
dibebaskan. “Keterampilan tersebut meliputi bagian pengelasan dan servis sepeda
motor,” ujar Kepala BLKI Ternate Marjono Astiyanto di ruang kerjanya, Selasa
(31/10).

Marjono menambahkan kegiatan latihan
keterampilan akan dimulai Rabu besok di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas
IIA Ternate dan melibatkan 32 narapidana untuk berlartisipasi. “Dalam waktu
satu setengah bulan kedepan kami targetkan para napi telah mengeuasai dua
keterampilan tersebut,” jelas Marjono.

“Tujuan kami jelas, selain
keterampilan para napi tentu akan memberi mereka harapan untuk mata pencarian,
berikutnya mereka tidak lagi meresahkan warga dengan kembali berbuat
kejahatan,” tutup Marjono





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Iklan