Brindonews.com
Beranda Daerah KKSS Gelar Dialog Budaya dan Pelantikan Pengurus

KKSS Gelar Dialog Budaya dan Pelantikan Pengurus

PELANTIKAN: Foto bersama pengurus KKSS

TERNATE, BRN
Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi
Maluku Utara menggelar dialog budaya sekaligus pelantikan pengurus. Agenda
dialog budaya dan prosesi pelantikan itu KKSS melibatkan Pengurus Wilayah Ikatan
Wanita Sul-Sel (IWSS) dan Kekeluargaan Mahasiswa/Pelajar Sul-Sel (IKAMI) Cabang
Ternate.

Ketua
BPW KKKS Malut Iriansya Tadjuddin mengatakan, dialog budaya dan pelantikan ini bukan
hanya memperkenalkan warga Sulawesi Selatan yang ada di Malut saja, akan tetapi
lebih menekankan pada kontribusi khususnya pembangunan bidang ekonomi dan
budaya di Maluku Utara. “ Jadi bukan konsepnya hanya di ternate saja tapi di
Sepuluh Kabupaten/Kota Malut,” ujar Iriansyah usai  pelantikan, Kamis (10/5).





Kemajemukan
masyarakat yang ada di Malut salah satunya warga Sul-Sel (Bugis Makassar) tidak
hanya serimonial saja, akan tetapi kemajemukan itu dijadikan sebagai unjung
tombak untuk menggali potensi Malut lebih dalam lagi.

Menurutnya,
pengembangan ekonomi, sosial dan pendidikan tak lepas dari sumbangsi dan peran
aktif seluruh elemen masyarakat termasuk masyarakat Sulawesi Selatan yang ada
Malut. Maluku Utara dan Sulawesi Selatan memiliki benang merah yang sama yaitu kesejahteraan.
Kebijakan dan sinergisitas harus dijadikan motivasi dalam pengembangan daerah.


Misalnya dari sisi pendidikan, orang Sulawesi bisa datang kuliah di Maluku
Utara, begitupun sebaliknya. Hubungan emosional kedua kota ini sudah terbina,
dan kalau ini tetap dijaga sudah barang tentu berjalan baik,” harapnya.





Kata
dia, kekerabatan emosional terlihat pada perkawinan silang. Dimana seiring
berjalannya waktu hubungan secara kekeluargaan ini tetap terjaga sampai
sekarang.

Ia
berharap adanya dialog ini dapat mempererat kerukunan dan lebih memperjelas
keberadaan masyarakat Sulawesi Selatan khususnya Bugis-Makasar Maluku utara. (Ind)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan