Demokrat Klaim Sudah Bangun Komunikasi Koalisi dengan PKS dan Golkar

![]() |
Bendera Demokrat. (dok. antara) |
TERNATE, BRN– Demokrat Maluku Utara tidak menutup
kemungkinan berkoalisi dengan partai lain pada momentum Pilkada 2024 mendatang.
Langkah bergabungnya dalam partai dukungan
itu mengingat partai bintang mersi ini tidak cukup syarat dalam perolehan kursi parlemen untuk menjadi partai pengusung kandidat.
Masalahnya bukan itu saja, perahu
politik besutan Agus Harimurti Yudhoyono ini juga krisis kader potensial. Mereka
hanya punya James Uang, yang saat ini menjadi Bupati Halmahera Barat.
Melihat kekurangan yang ada, DPD Demokrat
Maluku Utara mengaku memberikan kesempatan kepada tokoh berintegritas di luar
partai untuk menjadi calon kepala dearah di momentum 2024 nanti.
“Suka atau tidak, James Uang adalah Bupati
Kabupaten Halmahera Barat, dan sekarang fokus bangun Halmahera Barat. Kita
tidak punya stok kader sebagai kepala daerah. Tentu kita realistis adalah bangun
komunikasi politik yang intens dengan tokoh-tokoh di luar yang ada supaya
saatnya bicara dan komintmen dengan kita, kemudian kita bisa calonkan,” kata Ketua
DPD Demokrat Maluku Utara, M. Rahmi Husen saat jumpa pers di Teras Caffer,
Kamis kemarin.
Rahmi mengaku dirinya sudah membangun
komunikasi politik di beberapa partai, salah satunya Partai Keadilan Sejahterah
atau PKS. Dalam silaturahim di DPD Demokrat Maluku Utara, PKS adanya koalisi pusat
bisa terjadi di Maluku Utara.
“Prinsipnya Demokrat welcome. Soal keputusan (di pusat) seperti
apa, itu soal nanti. Golkar juga sudah mulai komunikasi,” ucapnya.(jr/red)