Brindonews.com






Beranda News Bupati: Ada Bonus Uang Tunai

Bupati: Ada Bonus Uang Tunai

BENNY LAOS

MOROTAI, BRN – Perusakan
pipa ari bersih oleh orang tak dikenal (OTK) belakangan ini di tanggapi Bupati
Morotai Benny Laos. Selain meresahkan warga, aksi pemutusan saluran pipa milik PDAM
Morotai itu membuat Benny geram.

Orang nomor satu di Pemkab
Pulau Morotai itu bakal memberi bonus uang tunai senilai Rp 20 juta jika ada
yang menemukan atau mengetahui identitas OTK yang sering memutuskan saluran
pipa tersebut. Perihal ini diutarakan Benny saat memberikan sambutan di acara
Launching Palapa Ring di halaman kantor Bupati Morotai, Rabu (20/3).





“ Saya imbau kepada
masyarakat Morotai agar dapat menjaga aset daerah, salah satunya pipa air
bersih. Karena akhir-akhir ini sering terjadi pemutusan jaringan oleh OTK “,
imbaunya.

Menurut Benny, akibat aksi
OTK tersebut sering membuat Direktur PDAM Sakir Sandri mengeluh. Karena itu,
dia meminta agar dijaganya.

Benny bilang, apabila ada
yang temukan orang atau oknum dengan sengaja merusak atau memutuskan saluran pipa
air bersih harap dilaporkan ke pemkab. “ Disertai dengan Bukti-bukti, seperti foto
atau video. Jika ada, maka pemkab berikan hadiah berupa uang tunai Rp. 20 juta “,
katanya. (fix/red)





Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan